Markas PMI Kabupaten Blora

Markas PMI Kabupaten Blora

Central Java Health Expo 2014

Selasa, 06 Mei 2014

Palang Merah Indonesia (PMI) Jateng akan menyelenggarakan pameran kesehatan di Mal Paragon, Kamis (1/5) hingga Minggu (4/5) yang diikuti oleh 30 stand dari berbagai instansi, lembaga pendidikan dan perusahaan dibidang kesehatan.

Asisten Kesejahteraan Rakyat Setda Provinsi Jawa Tengah Djoko Sutrisno mewakili Gubernur Jawa Tengah, menyambut baik pameran ini. “Kebijakan yang ditempuh Provinsi Jawa Tengah di bidang kesehatab lebih diarahkan pada peningkatan derajat kesehatan masyarakat melalui pelayanan, peningkatan kemampuan masyarakat untuk mendapatkan pelayanan, peningkatan kualitas dan cakupan pelayanan serta optimalisasi sumber daya kesehatan,” ujarnya saat membacakan sambutan Gubernur.

Selain itu, pameran ini diharapkan mampu mengedukasi masyarakat tentang seberapa cepat perkembangan pelayanan dan seberapa jauh tingkat kemajuannya.”Dengan demikian, masyarakat tidak perlu berobat ke luar negeri karena fasilitas kesehatan di Jawa Tengah sudah memadai,” imbuhnya.

Ketua PMI Jawa Tengah Sasongko Tedjo menjelaskan bahwa pameran ini diikuti beberapa rumah sakit di Jawa Tengah untuk memamerkan pencapaian kemajuan bidang kesehatan. “Kegiatan tersebut bertujuan agar masyarakat luas tahu teknologi kesehatan di Jateng sudah maju. Jadi tidak perlu dan tidak usah berobat ke luar negeri jika di dalam negeri saja bisa mengatasi,’’ terang Sasongko.

Peserta pameran yaitu House of Phyto, PT Djamu Jago, Muntira skin care klinik, Lab. Klinik Prodia, PT Prudential Life Assurance, Generali Indonesia, PT ACE Life Assurance, Sanimed, PMI Kota Semarang, PT Sido Muncul, Sada Jiwa Bali, RS William Booth, Politeknik Kesehatan Kemenkes Semarang, GP Farmasi, Fakultas Kesehatan Masyarakat  Udinus Semarang, RS Islam Sultan Agung, TelkoMedika, PT Abimata Persada, RSUD Kota Semarang, RS Ken Saras, RS Columbia Asia, Sanidata, RS Pantiwilasa Citarum, PT Global Promedika Service, Skin Essential Clinic ( SEC ), Moira Skin Care, PT Kimia Farma, Lab. Klinik Cito, CV Bartek Utama Mandiri dan CV. Daya Prima. (Nashir)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terima Kasih Atas Kritik dan Saran anda.

 

Facebook PMI Blora

Daftar Tamu